Tuesday, November 23, 2010

Si Gadis Kecil

Gadis itu…
Tubuhnya kecil, kulitnya kotor dan terlihat pucat
Menyusuri trotoar kota
Berjalan sembari melihat langit yang terlihat kelabu, tanda sang surya sedang bersembunyi di peraduannya
Gadis itu……
Bajunya lusuh..
Namun, senyumnya penuh harapan
Apa yang sedang ia pikirkan?
Setiap orang yang lewat melihat dengan penuh rasa heran
Siapa dia?
Darimana asalnya?
Debu kotor menutupi wajahnya yang cantik..
Matanya berbinar..
Ini adalah kisah dari seorang gadis yang tegar
Walau cobaan terus dating padanya..
Namun, ia tidak pernah menyerah dan tetap berusaha tersenyum pada Tuhan
Walau sulit kadang..
Di wajahnya tersirat harapan..
Tapi, terselimuti oleh kesedihannya..
Siapa yang ingin menolongnya?
Ia hanya seorang gadis kecil yang terusir dari kehidupan ini
Tak ada yang mengenal, bahkan peduli.
Ia jalani hidup sendirian ..
Ia tak bisa lakukan apapun..
Haruskah ia mengemis pada orang – orang yang lewat..
Haruskah ia habiskan air matanya?
Hidup ini..
Seperti air, biarkan saja mengalir.
Entah sampai mana nanti, namun tetaplah jaga air itu agar tetap bersih

by : dyaah, inspiration from my self

No comments:

Post a Comment